Resep Tahu Bacem Pedas Terlezat

Resep Tahu paling asyik ya kalau dibacem pedas, seperti resep yang akan kami bagikan kali ini yaitu tentang Resep Tahu Bacem Pedas Terlezat. Paduan olahan bacem dengan rasa pedasnya pasti menarik, apalagi ditambah dengan Kecap Pedas ABC, pasti siapapun akan terangsang ingin mecobanya lagi dan lagi.

Resep Tahu Bacem

Untuk Resep Tahu Bacem Pedas Terlezat ini caranya membuatnya sangat mudah dan praktis, langsung saja yuk disimak langkah demi langkahnya.

Bahan Bahan Untuk Resep Tahu Bacem
  Bahan Utama :

  • 400 ml air kelapa
  • 2 buah tahu cina ukuran 6 x 4 x 2 cm
  • Minyak untuk menggoreng

Bahan Untuk Bumbu :
  1. Bumbu Utama :

  • 3 lembar daun salam
  • 1/2 sendok teh garam
  • 3 cm lengkuas (dimemarkan)
  • 5 sendok makan ABC Kecap Pedas
  2. Bumbu Halus :
  • 7 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 sendok makan ketumbar
Cara Membuat Resep Tahu Bacem :
  1. Aduk rata tahu, bumbu halus, daun salam, dan lengkuas.
  2. Tambahkan ABC Kecap Pedaas dan Garam kemudian aduk rata.
  3. Masukkan air kelapa lalu rebus hingga matang dan meresap kemudian diangkat.
  4. Goreng kedalam minyak yang sudah dipanaskan terlebih dahulu hingga warnanya kecoklatan. Kemudian angkat dan sajikan segera.
(Tips Tambahan : Jika tahu bacem tidak ingin digoreng, maka setelah direbus langsung disajikan saja.) 
Demikian itu tentang Resep Tahu Bacem Pedas Terlezat yang dapat kita bagikan, semoga bermanfaat dan semoga sukses ya membuat Resesp Tahu Bacemnya.


0 komentar:

Posting Komentar

 

Tentang Kami

www.resepmasakhebat.blogspot.com merupakan situs kumpulan resep masakan nusantara, aneka masakan tradisional, resep kue, dan resep masakan mancanegara yang lengkap. Semua resep rahasia masakan kami rangkum dalam blog resep hari ini

Statistik